Liputan6.com, Jakarta – Turnamen esports internasional Ragnarok Stars 2023 telah digelar di Indonesia pada 7 Oktober lalu. Kompetisi ini merupakan turnamen player versus player (PvP) antar tujuh pemain berskala regional dan internasional dari game Ragnarok Online PC.
Pada Sabtu lalu, putaran babak final dihelat di Main Atrium Gandaria City Jakarta dengan mempertandingkan 6 tim juara. Antara lain adalah wakil Indonesia tim Milk, wakil Taiwan Enthusiasm Galant, Destration sebagai wakil Thailand, Alpha wakil Malaysia, Last Nightmare wakil Filipina, dan Icarus sebagai wakil Korea Selatan.
Dalam turnamen esports ini, diperebutkan hadiah sebesar USD 50.000 atau setara 785 juta.
Adapun babak putaran final Ragnarok Stars 2023 mengusung sistem double elimination. Di mana, salah satu format turnamen menggugurkan tim peserta yang mengalami dua kekalahan.
Sistem ini juga membagi peserta ke dua bagan, yakni upper bracket dan lower bracket.
Di babak awal grand final, terjadi kejutan di mana tim dari Indonesia Milk berhasil mengalahkan tim Destraction di babak upper bracket. Tim juara bertahan ini pun harus berjuang melalui lower bracket.
Namun, perjuangan tim Milk di upper bracket harus terhenti setelah kalah dari tim Enthusiasm Gallant. Tim dari Taiwan ini berhasil mendominasi semua lawan di upper bracket sehingga bisa maju ke babak grand final.
Pembatasan selama pandemi membuat penjualan video game meroket, dan semakin banyak waktu diluangkan orang yang di rumah saja untuk bermain. Salah satu dampaknya adalah rasa pusing bila terlalu tegang dan lama bermain, yang bila tak ditangani segera b…