Terlepas dari solusi private networknya, XL Axiata memperluas layanannya bagi pelanggan transportasi publik. Kali ini, XL Axiata memastikan sinyal 4G mereka tersedia di sepanjang jalur MRT Jakarta dari Bundaran HI hingga Lebak Bulus.
Upaya menyebar sinyal 4G di jalur MRT Jakarta ini dilakukan sejak Agustus lalu. Di mana, pelanggan bisa mengakses jaringan XL Axiata saat berada di bawah tanah, baik di setiap stasiun maupun sepanjang jalur MRT Jakarta.
Langkah ini dilakukan agar pelanggan XL Axiata bisa terus terhubung dan produktif selama berada di MRT Jakarta.
“Dengan semakin pentingnya keberadaan layanan MRT Jakarta bagi masyarakat Ibu Kota Jakarta sebagai sarana transportasi publik yang efisien, kami akhirnya bisa menghadirkan layanan XL Axiata bagi seluruh pelanggan di semua stasiun dan jalur bawah tanah MRT Jakarta,” kata Head Network Operations XL Axiata Region Jabodetabek, Okrisimon.
Ia menambahkan, keberadaan jaringan dan sinyal XL Axiata di MRT Jakarta jadi kebutuhan pelanggan untuk tetap terhubung sekaligus produktif. Apalagi, MRT adalah transportasi yang dimanfaatkan oleh pekerja di kawasan bisnis utama di Jakarta.
Okrisimon menyebut, sejak tiga minggu hadirnya layanan XL Axiata di jalur bawah tanah MRT Jakarta, trafik XL Axiata meningkat 7 persen.
Hal ini jadi awal yang baik, karena pelanggan XL Axiata bisa memanfaatkan koneksi jaringan di MRT Jakarta.